nusabali

Ribut dengan Bule, Warga Lokal Terluka Kena Sajam

  • www.nusabali.com-ribut-dengan-bule-warga-lokal-terluka-kena-sajam

MANGUPURA, NusaBali - Media sosial dihebohkan dengan beredarnya video penusukan warga lokal oleh warga negara asing (WNA) asal Amerika Serikat (AS) di Jalan Sibang Gede, Kecamatan Abiansemal, Badung, Senin (5/6) sore. 

Video pendek terkait peristiwa tersebut beredar di berbagai media sosial hingga menimbulkan diskusi tentang banyaknya warga negara asing yang liburan ke Bali tidak beretika.

Kapolres Badung AKBP Teguh Priyo Wasono dikonfirmasi kemarin sore mengatakan peristiwa tersebut bukan penusukan. Kapolres menjelaskan keributan yang terjadi dalam video yang viral itu terjadi antara tiga orang, yakni Gusti Agung Lanang Widia,29, Vallejos Reed (perempuan asal Amerika Serikat), dan Montesinos Etienne Siro (laki-laki asal Amerika Serikat). 

Keributan awalnya terjadi antara Gusti Agung Lanang Widia dengan Vallejos Reed di lampu merah di Sibang Gede. Gusti Lanang Widia yang saat itu mengemudi mobil Honda Brio berhenti di persimpangan itu karena sedang lampu merah. Tiba-tiba dari belakang Vallejos Reed yang saat itu mengendarai sepeda motor menabrak mobil Gusti Lanang Widia. 

Setelah menabrak mobil yang dikemudikan Gusti Agung Lanang Widia pelaku Vallejos Reed langsung kabur dengan cara menerobos lampu merah. Tak terima dengan penabrakan itu Gusti Agung Lanang Widia mengejar Vallejos Reed dan berhasil dihentikan beberapa ratus meter dari TKP pertama. 

"Di TKP dua korban dan Vallejos Reed terlibat cekcok mulut. Ternyata pada saat itu Vallejos Reed datang bersama temannya Etienne Siro. Pria bule itu mengeluarkan pisau. Melihat pelaku mengeluarkan pisau korban langsung memegang tangannya hingga membuat ketiak kiri, lengan kanan, dan jari manis tangan kanan kena luka gores," ungkap AKBP Teguh. Korban sempat dibawa ke RSD Mangusada di Kelurahan Kapal, Mengwi, Badung untuk dilakukan perawatan. Karena lukanya kecil korban diizinkan untuk pulang ke rumah. "Kedua pelaku sudah kita amankan dan masih dalam pemeriksaan," pungkasnya. 7 pol

Komentar