nusabali

Primakara University Siapkan 2 Fakultas, 7 Prodi

  • www.nusabali.com-primakara-university-siapkan-2-fakultas-7-prodi

DENPASAR, NusaBali.com – Proses peningkatan status STMIK Primakara menjadi Primakara University terus berjalan. Melalui status universitas, Primakara akan memiliki lebih banyak program studi dan kesempatan bagi mahasiswa/i untuk mengembangkan potensi akademik dan karier mereka.

"Proses perubahan ini sudah berlangsung dan izinnya diperkirakan akan terbit dalam waktu dekat ini. Perubahan ini merupakan langkah besar dalam pengembangan STMIK Primakara sebagai lembaga pendidikan yang berkualitas dan berkomitmen untuk memberikan pendidikan yang terbaik kepada mahasiswa," ungkap Ketua STMIK Primakara, I Made Artana SKom MM.

Dalam rangka penyatuan dan perubahan bentuk Perguruan Tinggi antara STMIK Primakara dan Akademi Akuntansi Denpasar menjadi Primakara University, mahasiswa dan alumni diminta memastikan kebenaran pelaporan data mahasiswa, agar tidak terjadi kesalahan data.

Setelah resmi menjadi universitas, Primakara akan memiliki dua fakultas, yakni Fakultas Teknologi Informasi dan Desain serta Fakultas Ekonomi dan Bisnis. *isu

Berikut ini rincian program studinya:

1. Fakultas Teknologi Informasi dan Desain
- Program Studi Sarjana Informatika
- Program Studi Sarjana Sistem Informasi
- Program Studi Sarjana Sistem Informasi Akuntansi
- Program Studi Sarjana Desain Komunikasi Visual (DKV)

 2. Fakultas Ekonomi dan Bisnis
- Program Studi Sarjana Bisnis Digital
- Program Studi Sarjana Manajemen Bisnis Teknologi Informasi (MBTI)
- Program Studi Sarjana Akuntansi

Komentar