nusabali

Barca ‘Sumbang Poin’ Valadollid

Kartu Merah Winger Real Madrid Dicabut

  • www.nusabali.com-barca-sumbang-poin-valadollid

VALLADOLID, NusaBali - Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez mengaku motivasi pemainnya sangat rendah untuk menang. Hal tersebut berdampak pada kekalahan Barcelona saat berjumpa Real Valladolid. Hasil itupun dinilai, Barca ‘sedekah poin’ kepada Valladolid yang sedang berjuang keluar dari zona degradasi.

Ya, Barcelona dikalah Real Valladolid 1-3 dalam laga pekan ke-36 La Liga 2022/2023, di Estadio Municipal Jose Zorilla, Rabu (24/5) dinihari WITA. Blaugrana sejatinya tampil dengan kekuatan penuh, tapi bersedekah poin terhadap Valladolid yang berjuang menjauh dari zona degradasi. Bahkan Barca tertinggal dua gol sejak babak pertama lewat bunuh diri Andreas Christensen menit ke-2 dan penalti Cyle Larin menit ke-22.

Bahkan Barcelona tertinggal kian jauh setelah Valladolid mencetak gol lewat Gonzalo Plata di menit ke-73. Barca hanya mampu membalas satu gol lewat Robert Lewandowski di menit ke-84.

Hasil tersebut memang tidak berpengaruh apa-apa terhadap peringkat Barcelona. Para penggemar di media sosial beranggapan bahwa hal tersebut dikarenakan Barca terlena dengan euforia juara. Meski begitu, Xavi mengaku motivasi timnya rendah sejak mengamankan gelar liga.

“Sulit bagi kami untuk mempersiapkan pertandingan-pertandingan ini, karena sekarang tujuan telah tercapai. Hasil ini hasil dari kurangnya ketegangan kami, tetapi kami tetap mencoba. Kami memiliki peluang bersih di babak pertama, tetapi kami kalah di babak kedua,” kata Xavi.

Sementera itu, pemain sayap Real Madrid Vinicius Junior terbebas dari larangan bermain menyusul pencabutan kartu merah yang diterimanya. Saat Madrid lawan Valencia di Stadion Mestalla, Vinicius jadi sasaran rasisme dari para suporter. Komite kompetisi federasi sepak bola Spanyol pun menyatakan mereka menerima keluhan dari Real Madrid soal kartu merah yang didapat Vinicius setelah sang pemain menghantam pemain Valencia Hugo Duro dalam laga Minggu.

Komite tersebut juga memerintahkan penutupan tribun Mario Kempes dari stadion kandang Valencia itu untuk lima laga dan menjatuhkan denda 45.000 euro atau sekitar Rp 720 juta ke Valencia.

Vinicius diganjar kartu merah karena memukul Duro, setelah wasit melihat video dari VAR. Namun komite kompetisi mendapati tayangan ulang tersebut tidak lengkap karena menghilangkan momen Duro yang mencengkeram leher Vinicius dengan lengannya sebelum pemain Brasil iru membalasnya dengan pukulan. Oleh karena itu, komite memutuskan untuk mencabut hukuman kartu merah tersebut. ant

Komentar