nusabali

Bupati Sedana Arta Lantik Pejabat Struktural dan Fungsional

  • www.nusabali.com-bupati-sedana-arta-lantik-pejabat-struktural-dan-fungsional

BANGLI, NusaBali
Bupati Bangli Sang Nyoman Sedana Arta melantik 92 pejabat fungsional dan 2 pejabat structural, Kamis (2/3).

Pelantikan berlangsung di Gedung BMB Bangli, dihadiri jajaran OPD Bangli. Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan SDM (BKPSDM) Bangli I Made Mahindra Putra mengatakan,  jumlah pejabat yang dilantik 94 orang, terdiri dari 92 pejabat fungsional dan 2 pejabat struktural. Pejabat struktural yakni Pj Kabag Umum Setda Bangli I Gede Gusnindra dan Pj Kabag Pengadaan Barang dan Jasa I Ngurah Juli Adi Saputra.

Kabag Umum sebelumnya yakni Luh Eka Sasiani yang kini sudah purna tugas. Sedangkan Kabag Pengadaan Barang dan Jasa sebelumnya di jabat Dewa Ngakan Ketut Widnyana Maya, yang kini menjabat Kepala Dinas PUPR Perkim Bangli.  "Dalam pelantikan ini kami juga diserahkan SK pengangkatan CPNS sebagai PNS di Lingkungan Pemkab Bangli sebanyak 55 orang," jelasnya.

Bupati Bangli Sang Nyoman Sedana Arta mengingatkan para pejabat yang baru dilantik dan CPNS yang diangkat menjadi PNS agar melaksanakan tugas pokok dan fungsi dengan baik. Para pejabat dan pegawai agar selalu memperhatikan prinsip-prinsip manajemen, yakni perencanaan matang, pelaksanaan tepat, pengawasan ketat, dan memperhatikan asas efisiensi, efektivitas, transparansi, dan taat norma.

"Saya percaya bahwa para PNS mampu untuk mengemban tugas dengan baik, karena itu hal pertama yang harus  perhatikan dan pahami adalah tugas pokok dan fungsi masing-masing," sebutnya.

Lanjutnya, untuk kelancaran pelaksanaan tugas pokok dan fungsi tadi serta untuk menghindari adanya pekerjaan yang tumpang tindih maka seluruh harus selalu melaksanakan koordinasi dan kerjasama yang baik antar sesama rekan kerja ataupun instansi terkait. Dengan begitu layanan kepada masyarakat bisa optimal.*esa

Komentar