nusabali

Tiga Siswa Dapat Sepeda dari Presiden Jokowi

  • www.nusabali.com-tiga-siswa-dapat-sepeda-dari-presiden-jokowi

SINGARAJA, NusaBali
Nasib mujur menghampiri tiga orang siswa di Kecamatan Sawan, Buleleng, saat peresmian Bendungan Danu Kerti Buleleng, Kamis (2/2) siang.

Dua diantara mereka yakni Gede Ananda Riski Pratama dan Putu Janggi Putri Lestari siswa SDN 2 Sawan dan Kadek Agus Subagia siswa SMPN 1 Sawan. Ketiganya mendapatkan hadiah sepeda Polygon dari Presiden RI Joko Widodo karena berhasil menjawab pertanyaan dengan benar.

Hadiah sepeda gayung itu diberikan Presiden Joko Widodo di tengah-tengah sambutannya meresmikan bendungan. Jokowi sempat melempar pertanyaan dadakan kepada ratusan siswa yang ditunjuk mengikuti acara peresmian Kamis siang kemarin.

“Anak-anak SD mana, tunjuk tangan. Maju satu orang. Apa guna bendungan?” tanya Jokowi. Pertanyaan itu pun pertama dijawab oleh Gede Ananda Riski Pratama siswa kelas V SDN 2 Sawan. Ananda menjawab manfaat bendungan untuk pengelolaan air.

Lalu Jokowi memberi kesempatan siswa lain untuk menjawab pertanyaan yang sama. Kali kedua Putu Janggi Putri Lestari siswi kelas III SDN 2 Sawan maju dengan berani. Bocah perempuan ini menjawab dengan yakin manfaat bendungan untuk mencegah banjir. Jawabannya itu pun langsung dibenarkan Presiden Jokowi.

Lalu kesempatan ketiga Jokowi meminta perwakilan siswa SMP. Kadek Agus Subagia siswa kelas VIII SMPN 2 Sawan tidak mau melewatkan kesempatan emas. Dia langsung maju sebelum ditunjuk. Di hadapan Jokowi dia menjawab dengan lantang manfaat bendungan untuk tempat penampungan air, pariwisata dan pembangkit listrik. Jawaban yang paling lengkap pun mendapatkan tepuk tangan meriah teman-teman dan undangan.

Setelah ketiga siswa ini menjawab dengan benar, Presiden Jokowi pun sempat menggodanya dan menyuruh kembali ke tempat tanpa memberikan instruksi pembagian hadiah.

Namun setelah hening beberapa saat  Jokowi pun melanjutkan kalimatnya. “Sepedanya diambil,” ucapnya singkat mengundang tepuk tangan seluruh siswa dan undangan.

Ananda ditemui usai peresmian mengatakan mengaku sangat senang bisa bertemu langsung Presiden RI untuk pertama kalinya. Dia pun bersyukur diberi sepeda oleh presiden karena berhasil menjawab pertanyaan. “Sepeda ini nanti saya pakai sekolah. Di rumah sudah punya sih sepeda tapi satu berdua sama adik pakainya. Kalau naik sepeda bisa lebih cepat sampai di sekolah,” ungkap dia.

Sedangkan Agus Subagia mengatakan sudah mempersiapkan diri sejak semalam sebelum kedatangan Presiden Jokowi. “Belajar kemarin yang gampang-gampang pengetahuan umum. Karena sering lihat di medsos kalau pak presiden kunjungan suka kasih hadiah sama siswa. Saya jadi ingin juga dapat hadiah,” tutup dia. *k23

Komentar