nusabali

BTB Perkirakan Wisdom Melonjak Saat Nataru

  • www.nusabali.com-btb-perkirakan-wisdom-melonjak-saat-nataru

MANGUPURA, NusaBali
Bali Tourism Board (BTB) memperkirakan tingkat kunjungan wisatawan saat libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) masih didominasi oleh wisatawan domestik (wisdom).

Perkiraan itu karena berbagai pertimbangan, mulai dari situasi dunia dan juga tiket yang relatif mahal dari luar negeri, sehingga dipastikan Pulau Dewata masih didominasi wisdom.

Ketua Bali Tourism Board (BTB) Ida Bagus Agung Partha Adnyana, mengatakan jika melihat situasi dunia yang masih kurang baik, apalagi harga tiket pesawat masih melambung, tentu membuat enggan bepergian ke luar negeri. Nah karena itu diperkirakan akan ada peningkatan wisdom saat libur Nataru mendatang. Dia berharap, mudah-mudahan jumlahnya tercapai seperti dulu 15.000 hingga 20.000 orang.

“Jadi yang kemungkinan akan lebih banyak datang itu kita prediksi domestik. Orang Indonesia mau ke Eropa, pesan tiket mahal, agak tidak mengenakkan, dingin, dan lagi krisis juga. Lebih baik travelling-nya di tanah air saja. Ini menguntungkan buat kita di Bali,” jelas Partha, Jumat (9/12).

Di sisi lain, untuk tingkat kunjungan wisatawan mancanegara (wisman), sebut Partha, juga sudah mulai berdatangan ke Bali. “Kondisi dunia saat ini memang masih kurang baik. Tapi kalau melihat data, saat ini memang sudah ada pemesanan hotel dari wisman. Salah satunya dari Eropa untuk tahun baru, ini harus disyukuri,” ucapnya.

Meski kondisi dunia belum stabil, dia berharap agar tidak perlu mengkhawatirkan isu-isu yang ada. Hal ini karena setelah penyelenggaraan event KTT G20 pada November lalu, kondisi pariwisata Bali nilainya stabil hingga tahun depan.

“Untuk persiapan, kita sih perayaan-perayaan Natal, Christmas Dinner, dan lain sebagainya, seperti biasalah ini sudah bukan hal yang baru lagi bagi kita di Bali. Restoran-restoran sudah semakin banyak saya lihat iklannya di sosial media, jadi mereka so far sudah bagus,” katanya. *dar

Komentar