nusabali

Proyek Drag Race Terhambat Hujan

  • www.nusabali.com-proyek-drag-race-terhambat-hujan

BANGLI, NusaBali
Lintasan drage race di Desa Landih, Kecamatan Bangli kini masih tahap pemadatan. Kondisi hujan diakui cukup mempengaruhi proses pengerjaan.

Namun dipastikan pembuatan lintasan drage race rampung tepat waktu. Hal tersebut disampaikan Kabid Bina Marga Dinas PUPR Perkim Bangli, I Wayan Lega Suprapto, Sabtu (19/11).

Wayan Lega menjelaskan proses pengerjaan lintasan diawali pengerukan lahan. Selanjutnya  setelah pengurugan  dilakukan pemadatan dengan tujuan kondisi tanah tetap terjaga atau tidak terjadi penurunan.

Pada proses pemadatan memerlukan waktu lebih lama mengingat intensitas hujan yang cukup tinggi. "Proses pemadatan sedikit terganggu dengan turunnya hujan, jika hujan pengerjaan tidak bisa dilakukan  karena kadar air dalam tanah cukup tinggi,” ungkapnya.

Pihaknya optimis pengerjaan oleh rekanan bisa kelar tepat waktu. “Pengerjaan memang sempat tertunda selama 2 minggu karena sebelum dimulainya  pekerjaan  lebih dulu prosesi upakara di lokasi. Ini sesuai dengan permintaan pemilik lahan,” sebutnya.

Lebih lanjut, masa pengerjaan lintasan drage race selama 135 hari kalender. Seperti diketahui pembuatan lintasan drage race dialokasikan anggaran Rp 5,3 miliar. Kemudian setelah tender kegiatan dimenangkan oleh CV Adi Putra dengan nilai penawaran Rp 3,8 miliar.  Menurut Wayan Lega, untuk lintasan  yang dibuat panjang hampir 420 meter dan lebar 20 meter hampir 60 persen sudah  dipasang agregat.

Lantas disinggung terkait kelanjutan pembanguan lintasan drage race, kata Lega Suprapto untuk tahap awal baru lintasan, sementara untuk sarana penunjang lainnya kemungkinan dilanjutkan tahun mendatang. "Dibutuhkan anggaran besar untuk menuntaskan kelengkapan drage race ini," imbuhnya. *esa

Komentar