nusabali

Ketua TP PKK Gianyar Kukuhkan Kader Kesling Desa Singapadu

  • www.nusabali.com-ketua-tp-pkk-gianyar-kukuhkan-kader-kesling-desa-singapadu

GIANYAR, NusaBali
Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kabupaten Gianyar, Ny Ida Ayu Surya Adnyani Mahayastra mengukuhkan Kader Kesehatan Lingkungan (Kesling) Desa Singapadu, Kecamatan Sukawati, Gianyar, Jumat (21/10).

Nyonya Adnyani Mahayastra juga meresmikan Bank Sampah Asri dan Puspa Aman Desa Singapadu. Pengukuhan kader kesling menjadi komitmen Pemkab Gianyar dalam menjamin kesehatan masyarakat.

Menurut Ny Adnyani Mahayastra, keseimbangan antara lingkungan dan manusia akan mewujudkan lingkungan yang bersih, sehat, nyaman, aman, dan terhindar dari gangguan berbagai macam penyakit. Mewujudkan lingkungan yang bersih dan sehat perlu didukung dengan penggunaan teknologi ramah lingkungan, sistem penanganan dan pengelolaan sampah yang baik serta budaya pengelolaan sampah yang bertanggung jawab.

Ny Adnyani Mahayastra mengatakan, Kabupaten Gianyar telah melaksanakan pengelolaan sampah dari sumbernya. Penataan dan proses penanganan sampah berupa sarana prasarana sampah dari sumber sampai ke TPA. Bank Sampah Asri Desa Singapadu merupakan salah satu bentuk upaya masyarakat memperbaiki sistem pengelolaan dan teknologi pengolahan sampah. “Bank sampah diharapkan menjadi garda terdepan pengelolaan sampah. Bank sampah secara perlahan akan mampu mengubah mindset masyarakat tentang sampah, dari semula sebagai sumber masalah menjadi sumber penghasilan,” ungkap Ny Adnyani Mahayastra.

Istri Bupati Gianyar ini mengapresiasi masyarakat Desa Singapadu karena berpartisipasi dan mendukung program inovatif yang dikembangkan TP PKK Kabupaten Gianyar, Puspa Aman. Program ini penting dilakukan guna mempercepat penganekaragaman pangan dan memantapkan ketahanan pangan masyarakat. “Dengan program Puspa Aman ini, kami yakin dapat meningkatkan kualitas konsumsi pangan, membantu penanganan daerah rawan stunting serta daerah rentan rawan pangan. Menjaga inflasi tetap rendah dan stabil,” jelas Ny Adnyani Mahayastra. *nvi

Komentar