nusabali

Aparat Gabungan Obok-obok Kawasan Pariwisata

  • www.nusabali.com-aparat-gabungan-obok-obok-kawasan-pariwisata

MANGUPURA, NusaBali
Aparat gabungan semakin menggencarkan patroli malam jelang perhelatan KTT G20 pada November mendatang.

Seperti yang dilakukan pada Sabtu (1/10) sekitar pukul 23.00 Wita, aparat gabungan terdiri dari personel Polresta Denpasar, Polres Badung, Kodim 1611/Badung, Satpol PP, Pecalang melakukan patroli di seputaran kawasan pariwisata, di antaranya Kecamatan Kuta dan Kuta Utara.

Patroli gabungan atau yang disebut patroli bersinggungan dipimpin langsung Dandim 1611/Badung Kolonel Inf Dody Trio Hadi, Kapolresta Denpasar Kombes Pol Bambang Yugo Pamungkas, dan Kapolres Badung AKBP Leo Dedy Defretes. Sebelum menyebar ke sejumlah tempat yang telah ditentukan, puluhan aparat gabungan ini berkumpul di wantilan Pura Petitenget, Kerobokan Kelod, Kecamatan Kuta Utara, Badung.

“Patroli gabungan ini menunjukan kekompakan kita dalam rangka menjaga situasi keamanan di wilayah Denpasar dan Kabupaten Badung,” kata Kolonel Dody seusai memberikan arahan kepada para personel.

Patroli bersinggungan ini salah satu tujuan utamanya adalah menciptakan kondusifitas keamanan di Denpasar dan Badung dalam rangka menyukseskan KTT G20 yang puncaknya pada pertengahan November 2022 di Nusa Dua, Kecamatan Kuta Selatan. Dikatakan event ini menjadi pertaruhan bangsa Indonesia di mata dunia. “Kami bagian dari unsur pengamanan wilayah mempunyai tanggung jawab untuk menjaga situasi Kamtibmas. Mulai malam ini kami akan rutin patroli bersama untuk menjaga situasi keamanan wilayah. Kami yakinkan para delegasi bahwa situasi Bali, khususnya Denpasar dan Badung aman,” tegasnya.

Lebih lanjut dikatakan, patroli gabungan ini bukan untuk menakut-nakuti masyarakat. Melalui patroli ini personel yang terlibat menyosialisasikan masalah Kamtibmas agar masyarakat peduli terhadap keamanan. “Apapun yang berpotensi menjadi ancaman keamanan segera dilaporkan, supaya bisa diambil tindakan,” kata Kolonel Dody.

Kapolresta Denpasar Kombes Pol Bambang Yugo Pamungkas, menambahkan patroli gabungan ini merupakan bagian dari Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD). Patroli bersinggungan ini merupakan patroli dengan skala besar secara bersama dan bertemu dalam lintas batas, sehingga tidak ada celah bagi pelaku kejahatan untuk melakukan aksinya dan ini akan digelar secara rutin. “Polresta Denpasar dan jajaran Polsek setiap malam bersinergi dengan TNI dan unsur Sipandu Beradat telah melakukan patroli. Kali ini kita tingkatkan lagi dengan Polres Badung,” kata Kapolresta Denpasar.

Hal senada disampaikan oleh Kapolres Badung AKBP Leo Dedy Defretes. Perwira melati dua di pundak ini menambahkan tujuan khusus dari kegiatan ini adalah menyukseskan KTT G20. Oktober ini digelar 5 side event dan November sebelum puncak ada enam side event. “Kerja keras kita dituntut elaborasi untuk menjaga Kamtibmas, khususnya kejahatan jalanan,” tambahnya.

Sementara Bendesa Adat Kerobokan Anak Agung Putu Sutarja, mengaku senang dengan kekompakan para aparat keamanan ini. Dirinya optimis Kamtibmas akan terjaga dan KTT G20 akan dapat berjalan dengan baik sampai selesai. “Ini sangat luar biasa. Malam ini semua pimpinan, dari pimpinan Kodim, Kapolresta Denpasar, dan Kapolres Badung langsung turun. Kalau komandan turun, pasti anak buah turun semua. Saya yakin Kamtibmas aman,” ujarnya. *pol

Komentar