nusabali

Atlet Muaythai Bali Siap Ladeni Tim Porprov Subang

  • www.nusabali.com-atlet-muaythai-bali-siap-ladeni-tim-porprov-subang

DENPASAR, NusaBali
Pengprov Muaythai Indonesia (MI) Bali siap meladeni tim Porprov Subang, Jawa Barat dalam pertandingan ujicoba, pada hari Minggu (2/10) di Pusat Latihan (Puslat) MI Bali Dewata Warrior Fight Club.

Dalam ujicoba itu MI Bali menerjunkan semua atlet yang akan tampil pada Porprov Bali XV/2022, November nanti. Sementara ada dua kabupaten menyatakan kesiapan menjajal kemampuan atlet muaythai Porprov Subang, Jawa Barat.

Sekretaris Muaythai Bali, I Wayan Suwita, Kamis (29/9) mengatakan, sparing partner itu setelah MI Bali mendapatkan surat resmi dari tim Muaythai Porprov Subang. Undangan itu direspon positif tim muaythai Porprov di Bali. Mereka merasa tidak perlu jauh-jauh try out, setelah dapat lawan yang tangguh dari Subang.

Menurut Suwita, apalagi mereka datang langsung ke Bali tijuanya juga mengadakan latihan bersama dan latih tanding. Suwita menegaskan, Pengprov MI Bali berharap kedatangan MI Subang sebagai ajang silahturahmi sekaligus latih tanding mengasah teknik, taktik dan  mental bertanding. “Kita sama-sama akan menghadapi Porprov pada November nanti," kata Suwita, yang juga pelatih Muaythai Bali itu.

Suwita menegaskan pihaknya telah mengundang atlet Porprov di semua kabupaten/kota di Bali. Hasil sementara ada tiga kabupaten yang menyatakan siap hadir menjalani tanding persahabatan itu. Yakni, Badung, Klungkung, dan Gianyar. Sedangkan daerah lainnya ditunggu konfirmasi kesiapannya untuk ujicoba.

"Nanti atlet Subang Jawa Barat itu berkekuatan 16 orang atlet," tegas Suwita.  Sementara Ketua Umum Pengprov Muaythai Bali, Made Nariana mengakui ujicoba tersebut diharapkan dapat pengalaman baru, sebab MI Subang tentu memiliki kelebihan tertentu yang harus diakui juga.

"Saya hanya tekankan kalau atlet Porprov Bali itu harus selektif menurunkan atlet, sebab kalau cedera dapat mengganggu persiapan menghadapi Porprov Bali. Saya yakin Pak Suwita sebagai pelatih dan Sekum Muaythai Bali pasti memikirkan semuanya secara teknis," kata Nariana yang juga Ketum KONI Badung itu. *dek

Komentar