nusabali

HIMPAUDI Badung Resmi Dikukuhkan

  • www.nusabali.com-himpaudi-badung-resmi-dikukuhkan

MANGUPURA, NusaBali
Bunda PAUD Kabupaten Badung Nyonya Seniasih Giri Prasta melantik pengurus Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini Indonesia (HIMPAUDI) Kabupaten Badung Periode 2022-2027 dan pengurus HIMPAUDI Kecamatan se-Badung, Selasa (27/9) di Ruang Kertha Gosana, Puspem Badung.

Kegiatan tersebut turut dirangkai dengan pengukuhan Bunda PAUD Kecamatan dan Bunda PAUD Desa/Kelurahan dan Pembukaan Diklat Dasar Tahun 2022. Nyonya Seniasih Giri Prasta mengatakan, selaku Bunda PAUD Kabupaten Badung dirinya tidak bisa bergerak sendiri, perlu adanya kerja sama dengan pihak terkait terutama Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga (Disdikpora), apalagi ada Bunda PAUD di masing-masing kecamatan, desa maupun kelurahan. “Kegiatan ini sangatlah bagus, dikarenakan anak-anak kami harus cerdas. Dalam arti, kita selaku Bunda PAUD harus mengawasi anak-anak kami dari usia 0-2 tahun. Jangan hanya mencari juara, melainkan mencari mental dan karakter anak kita,” katanya.

Dia berharap dengan keberadaan Bunda PAUD di masing-masing kecamatan, desa maupun kelurahan, tidak saja bersinergi dengan Disdikpora dalam memajukan dunia pendidikan. Namun, diharapkan dapat berkolaborasi juga dengan Dinas Kesehatan, agar anak-anak mendapatkan gizi yang seimbang.

Sementara itu, Ketua Panitia I Wayan Wikrawan, mengatakan tujuan pelaksanaan kegiatan ini yakni mengukuhkan pengurus dalam melaksanakan kegiatan, dalam rangka memajukan PAUD di Kabupaten Badung. “Adapun jumlah peserta terdiri dari 35 orang pengurus HIMPAUDI Kabupaten Badung, 6 Bunda PAUD Kecamatan, 62 Bunda PAUD desa dan kelurahan, beserta 50 peserta diklat dasar,” kata Wikrawan. *asa

Komentar