nusabali

Perbekel Ajukan Lima Nama ke Camat Duda

Seleksi Kasi Pemerintahan Desa Duda

  • www.nusabali.com-perbekel-ajukan-lima-nama-ke-camat-duda

AMLAPURA, NusaBali
Pelamar Kepala Seksi Pemerintahan Desa Duda, Kecamatan Selat, Karangasem mengikuti tes tulis dan tes komputer di SDN 1 Duda pada tanggal 9 dan 10 September 2022.

Testing diikuti oleh 13 pelamar. Peraih skor tertinggi yakni I Gusti Ayu Putri Setiawati, I Nyoman June Artha, I Made Suriadi, Ni Wayan Wijiantari, dan Ni Putu Eka Putri Jayanti. Lima besar peraih skor tertinggi diajukan ke Camat Selat untuk mendapatkan rekomendasi.

Ketua Panitia I Made Jaya mengumumkan lima besar peraih skor tertinggi di SDN 1 Duda, Sabtu (10/9). Selama tes disaksikan Perbekel Desa Duda I Wayan Dulur, Ketua BPD Desa Duda Ida Bagus Darma Wibawa Putra, Kelian Banjar Dinas se-Desa Duda, panitia, dan perangkat desa lainnya. Tes berjalan transparan. Hasil tes bisa diterima semua pihak. Made Jaya menjelaskan, pelamar jabatan Kasi Pemerintahan Desa sebanyak 15 orang, hanya 13 pelamar lulus tes administrasi.

Pemerintah Desa Duda, Kecamatan Selat melelang jabatan Kasi Pemerintahan karena pejabat sebelumnya, Ni Wayan Manis telah pensiun sejak 9 bulan lalu. Perbekel Desa Duda I Wayan Dulur menegaskan, akan mengajukan peraih skor tertinggi ke kantor Camat Selat untuk mendapatkan rekomendasi. Selanjutnya, perbekel membuat surat keputusan (SK) untuk pelamar yang mendapatkan rekomendasi. “Saya mengapresiasi kerja panitia yang telah menyelesaikan pekerjaan dan membuahkan hasil,” ungkap Wayan Dulur. *k16

Komentar