nusabali

Bali United Kian Pede Jamu Arema

Teco Menilai Mental Pemain Mulai Bangkit

  • www.nusabali.com-bali-united-kian-pede-jamu-arema

Kemenangan atas Rans FC membuat pemain lebih percaya diri. Teco menganggap hal itu positif menatap Arema FC. Sebab secara tim dan individu, para pemainnya pasti lebih percaya diri.

MANGUPURA, NusaBali

Bali United kian percaya diri (pede) menatap pekan keempat kompetisi BRI Liga 1 2022/2023, saat menjamu Arema FC pada Sabtu (13/8) pukul 21.30 Wita, di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar. Kini para pemain dinilai merasa lebih bersemangat setelah menundukkan Rans Nusantara 3-2,  Kamis (4/8). Kemenangan tersebut menambah semangat untuk kembali back to back juara.

Menurut pelatih kepala Bali United Allesandro Stefano ‘Teco’ Cugurra Rodriguez, Jumat (5/8), kemenangan atas Rans tak lepas dari dukungan suporter yang terus memberikan teriakan dari pinggir lapangan. Dukungan itu membuat pemainnya selalu tampil semangat memenangkan pertandingan.

"Pemain selalu berusaha masuk merangsek ke depan untuk mencetak gol, dan pekan ketiga ini kami mampu memasukkan tiga gol. Itu jumlah yang cukup banyak bagi kami pada awal kompetisi," kata Teco, pelatih asal Brasil itu.

Kemenangan timnya pada pekan ketiga dan kembali ke papan atas, dinilai Teco membuat lebih percaya diri menghadapi Arema FC nanti. Menurutnya, hal itu positif menatap Arema FC. Sebab, katanya, secara tim dan individu pemain, pemainnya pasti lebih percaya diri.

Menurut mantan pelatih Persija Jakarta itu, semangat dan antusias akan kembali membara. Apalagi lawan Arema FC yang juga pasti dihadiri pendukungnya secara langsung. Teco yakin Aremania akan datang ke Bali nanti pada laga pekan keempat.

“Makanya dukungan suporter tuan rumah saya harapan terus memenuhi stadion," kata Teco. Menurutnya, daya dobrak dan rotasi sejumlah pemainnya diakui sudah memberikan sisi positif bagi timnya. Terutama pemain yang paling siap di latihan akan kembali diterjunkan untuk menjamu Arema FC.

"Soal pergantian Andhika Wijaya di bek kanan itu saya melihat pemain paling siap diterjunkan, itu yang kita turunkan," tegas coach Teco.

Sementara soal kritikan kepada tim dan pemain, kata Teco, itu hal biasa dalam sepak bola. Kritikan itu dijawab dengan hasil kemenangan untuk timnya yang sementara naik ke posisi papan atas. "Yang jelas mental pemain mulai bangkit untuk memberikan yang terbaik untuk Bali United," kata Teco. *dek

Komentar