nusabali

Dalmas Polsek se-Jembrana Unjuk Kesiapan

  • www.nusabali.com-dalmas-polsek-se-jembrana-unjuk-kesiapan

NEGARA, NusaBali
Jelang peringatan HUT ke-76 Bhayangkara tahun 2022 ini, Polres Jembrana menggelar lomba peragaan Pengendalian Massa (Dalmas) Awal di lapangan apel Mapolres Jembrana, Kelurahan Pendem, Kecamatan Jembrana,  Kamis (23/6).

Perlombaan yang dibuka Kapolres Jembrana AKBP I Dewa Gde Juliana, ini melibatkan peserta dari Pleton Dalmas Awal Polsek jajaran Polres Jembrana.  Pada kesempatan tersebut, Kapolres AKBP Juliana meminta kepada seluruh peserta lomba, agar melaksanakan kegiatan lomba ini dengan semangat, serius, dan sungguh-sungguh. Melalui lomba ini, juga bisa menjadi ajang dalam meningkatkan kemampuan Dalmas.

"Dalam menyambut Hari Bhayangkara yang ke-76 ini, kita tingkatkan kemampuan Dalmas. Guna untuk mengantisipasi bilamana terjadi aksi unjuk rasa. Terlebih kita akan menghadapi Pemilu Serentak di tahun 2024," ucap AKBP Juliana.

Dalam lomba itu, masing-masing peleton Dalmas dari 6 Polsek se-Jembrana diberi kesempatan memperagakan kemapuan melakukan Dalmas Awal. Adapun yang dinilai dalam lomba ini, diantaranya adalah keseragaman gerak atau langkah, dril-dril gerakan serta aba-aba komando, negosiator, dan semangat atau keseriusan personel.

Dari hasil penilaian dewan juri, yang berhasil meraih Juara I adalah Pleton Dalmas Awal Polsek Negara. Kemudian Juara II diraih Pleton Dalmas Awal Polsek Melaya, dan Juara III diraih Pleton Dalmas Awal Polsek Kota Jembrana. *ode

Komentar