nusabali

Bandara Ngurah Rai Gelar Pertunjukan Tari Empat Kali Sebulan

Dalam Upaya Perkenalkan Budaya Bali

  • www.nusabali.com-bandara-ngurah-rai-gelar-pertunjukan-tari-empat-kali-sebulan

MANGUPURA, NusaBali
Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Kelurahan Tuban, Kecamatan Kuta, Badung, berencana menggelar pertunjukan tari dan alat musik khas daeah sebagai tari penyambutan kedatangan penumpang.

Rencananya pertunjukan tari akan digelar empat kali dalam sebulan. General Manager PT Angkasa Pura I (Persero) Bandara Internasional Ngurah Rai, Handy Heryudhitiawan, mengatakan dalam rangka membangkitkan kembali kunjungan di Pulau Bali, pengelola bandara memberikan persembahan hiburan kepada para pengguna jasa yang dikemas melalui pertunjukan seni tari dan alat musik khas daerah. Langkah ini mengingat beberapa waktu lalu, sektor aviasi mengalami dampak karena pandemi Covid-19, sehingga sangat berpengaruh terhadap jumlah wisatawan di Pulau Bali.

“Dengan berkolaborasi bersama para pelaku seni diharapkan dapat meningkatkan pelayanan kepada pengguna jasa di Bandara Ngurah Rai,” kata Handy, Minggu (12/6).

Masih menurut Handy, Bandara Ngurah Rai memperkenalkan seni budaya lokal di saat meningkatnya pengguna jasa dinilai momentum yang tepat. “Saya telah melihat data turis domestik sudah kembali 70 persen dan internasional 30 persen. Saya rasa momentumnya tepat melakukan kembali pertunjukan seni dua sampai empat kali sebulan,” katanya.

Diakuinya, dari data statistik jumlah penumpang domestik secara keseluruhan pada Mei 2022 yaitu 772.116 penumpang atau naik 64 persen dibandingkan jumlah 470.438 penumpang pada April 2022. Sedangkan jumlah penumpang internasional mengalami persentase kenaikan hingga107 persen, meningkat dari 114.685 penumpang pada April, menjadi 237.710 pada Mei.

Untuk pelaksanaan pertujukan tari sudah diawali Jumat (10/6) sore lalu. Pada pertunjukan perdananya, disaksikan langsung oleh Menteri BUMN Erick Thohir. Nantinya, kegiatan itu akan dilaksanakan sesuai dengan jadwal yakni 2 hingga 4 kali dalam sebulan. Untuk lokasinya sementara di terminal kedatangan domestik. “Kita sudah mulai menampilkan kembali kegiatan itu sejak Jumat. Harapannya, para pengguna jasa terhibur dan mengenal lebih dalam tentang budaya Bali termasuk tarian Bali itu sendiri,” harapnya.

Adapun tarian yang dipertunjukkan pada penampilan perdana Jumat kemarin, yakni Tari Puspanjali, Tari Puspawresti, Tari Cendrawasih, Tari Hanoman. Apakah keempat tarian tersebut juga akan ditampilkan secara rutin sesuai jadwal, sejauh ini belum diputuskan. Selain menggandeng pelaku seni, rencana penampilkan tari Bali juga akan melibatkan pihak desa adat di sekitar Bandara Ngurah Rai. *dar

Komentar