nusabali

Perayaan Hari Yoga Internasional dengan Program Sehari Penuh Bersama Intayoga Bali

  • www.nusabali.com-perayaan-hari-yoga-internasional-dengan-program-sehari-penuh-bersama-intayoga-bali

Mangupura, NusaBali.com - Kebugaran tubuh menjadi prioritas utama, masyarakat menjadi lebih memberikan perhatian khusus terhadap pola hidup yang lebih sehat.

Yoga menjadi salah satu pilihan untuk menjaga kebugaran tubuh. Yoga telah menjadi salah satu olahraga populer di dunia. Sambut peringatan Hari Yoga Internasional ini, International Academy of Yoga (Intayoga) Bali menyelenggarakan program sehari penuh yang dimulai dengan Inside Flow yang dibawakan oleh Jane Natalia, Junior Teacher Inside Flow. 

Acara yang akan diadakan tanggal 19 Juni 2022 ini bertempat di Klapa New Kuta Beach @KlapaBali. Tak hanya Inside Flow, peserta juga akan mengikuti Acro Yoga dipandu Agus Shipwreck @agusshipwreck bersama dengan timnya, Art of healing bersama dengan kelompok Senior Healer, dan Zumba bersama Zin Ade Yolanda Simanjuntak @adeyolanda2194, Zin Adinda Maharani P @dinda_mp dan Prima Dewi @primadewi9.


Puncak acara ini adalah mengalirkan 108 kali Sun Salutations yakni praktik dalam yoga sebagai latihan yang menggabungkan urutan aliran dua belas sikap duduk yang terhubung dengan anggun, secara bersama-sama di aula yoga dengan pemandangan laut yang menakjubkan.

Tak hanya untuk dewasa, terdapat juga program untuk anak seperti Kids Yoga, Kids Dance, Kids Tea Party dan Kids Pool Time yang akan dipantu bersama instruktur. 

Selain itu terdapat Pop up Bazaar yang dikelola oleh @tokomonobali dengan 30 konter penjualan dari item baru dan item prelove seperti jaket hingga bikini, sepatu hingga dompet, produk rumah tangga, item dekorasi, produk seni, produk perawatan tubuh, item perawatan kesehatan dan banyak lagi.

Pada malam harinya, peserta dapat menikmati musik DJ persembahan Klapa New Kuta Beach bersama sesi undian dimana peserta berkesempatan untuk memenangkan voucher hotel, voucher pengalaman spa, voucher makan, voucher belanja, parsel pakaian, matras yoga, props and ware, produk perawatan kesehatan dan lain-lain.

Untuk dapat mengikuti semua aktivitas ini peserta dapat membeli tiket day pass nya seharga Rp. 100.000,- untuk dewasa, dan Rp. 75.000 untuk anak usia 4 hingga 12 tahun dengan melakukan pemesanan melalui whatsapp nomor 081916630077 atau melalui pesan Instagram @intayogabali.

Komentar