nusabali

Summer Fights Muay Thai Championship Sajikan Para Petarung Profesional

Digelar di GOR Segara Perancak: 6 Pertarungan Profesional, 4 Pertarungan Semi Pro

  • www.nusabali.com-summer-fights-muay-thai-championship-sajikan-para-petarung-profesional
  • www.nusabali.com-summer-fights-muay-thai-championship-sajikan-para-petarung-profesional
  • www.nusabali.com-summer-fights-muay-thai-championship-sajikan-para-petarung-profesional
  • www.nusabali.com-summer-fights-muay-thai-championship-sajikan-para-petarung-profesional
  • www.nusabali.com-summer-fights-muay-thai-championship-sajikan-para-petarung-profesional
  • www.nusabali.com-summer-fights-muay-thai-championship-sajikan-para-petarung-profesional

MANGUPURA, NusaBali.com – Berbeda dengan gelaran terdahulu, pergelaran Summer Fights yang akan dilangsungkan Sabtu (4/6/2022) di GOR Segara Perancak, Kuta Utara, Kabupaten Badung, akan menyajikan duel-duel seru. Pasalnya, Summer Fights kali ini akan menampilkan petarung-petarung Muay Thai profesional.

“Saya ingin membuat wadah untuk menciptakan petarung-petarung yang bisa mendunia. Summer Fights saat ini menjangkau petarung semi pro dan juga petarung profesional di Bali dan juga luar Bali,” ujar Marcos Manurung, selaku promotor.

Ada dua puluh petarung yang akan berlaga. Dua belas di antaranya adalah petarung profesional. Mereka adalah Yohanes, Arismawan, Jamus, Riswan, Ronal, Bagas, Marton, Goku Adi, Fahri, Sean, Ellang, dan Maruli. Sementara Artem, Adi, Bayu, Jemito, Laode, Baharuddin, Ali dan Rian, merupakan petarung semi profesional. 

Para petarung ini sudah menjalani weight in atau timbang badan pada Jumat (3/6/2022) pagi di GOR Segara Perancak. Para petarung pun diperhadapkan secara simbolis dengan masing-masing seterunya.  “Indonesia mempunyai banyak petarung andal. Saya sudah melihatnya. Mereka semua muda dan bertalenta. Mereka membutuhkan jam terbang. Mereka membutuhkan pengalaman. Dari mana petarung mendapatkan pengalaman? Dari events! Ya, yang mereka butuhkan adalah ajang pertarungan,” tegas Marcos.

Demi mewujudkan pertandingan yang berkualitas, Summer Fights telah menggandeng Asosiasi yang bernama MPI (Muay Thai Profesional Indonesia), dan juga KaMI (Komunitas Muay Thai Indonesia), di mana kami akan bersinergi untuk menampilkan petarung-petarung handal di kelasnya. 

Karena itu Marcos pun berpesan pada semua kalangan agar mendukung gelaran Summer Fights yang ia prakarsai. Sebab semua demi bangsa dan negara juga. “Saya butuh dukungan dari hati. Saya tidak bisa berjalan sendirian. Mari buktikan kepada dunia bahwa Indonesia mempunyai atlet-atlet terbaik yang sungguh luar biasa," pungkas Marcos. 

Jangan lewatkan! Summer Fights MuayThai Championship di Gor Segara Perancak Tibubeneng, Kuta Utara, Badung.
Ticket sale at www.summerfights.com


Komentar