nusabali

Teco Tak Sabar Gelar Latihan di Pantai Purnama

  • www.nusabali.com-teco-tak-sabar-gelar-latihan-di-pantai-purnama

GIANYAR, NusaBali
Bali United saat ini tengah melakukan pembangunan fasilitas training ground di kawasan Pantai Purnama, Gianyar.

Nantinya, training ground tersebut akan digunakan sebagai pusat latihan sekaligus lokasi mess skuad Serdadu Tridatu. Kendati masih dalam proses pengerjaan, saat ini sudah terdapat dua lapangan hijau berstandar internasional yang telah digunakan oleh skuad Bali United Youth beberapa waktu lalu.

Pelatih Bali United, Stefano Cugurra pun tidak sabar untuk segera menjajal lapangan latihan di kompleks Pantai Purnama tersebut. Selain karena berstandar internasional, lapangan training ground ini menyajikan pemandangan yang begitu indah. Hamparan rumput hijau bersanding dengan birunya laut akan menjadi sajian yang memikat mata. “Lapangan bagus dan juga tempatnya indah. Kami pasti akan senang bisa latihan di sana,” ungkap pelatih yang akrab disapa Coach Teco ini.

Namun, nampaknya skuad Serdadu Tridatu masih harus sedikit bersabar untuk berlatih di Pantai Purnama. Sebab pelatih asal Brasil ini mengisyaratkan belum akan berlatih di sana dalam waktu dekat.

“Lapangan mungkin saja sudah selesai, tetapi fasilitas belum selesai sepenuhnya. Kami belum mulai latihan di sana,” jelas Teco.

Lebih lanjut, langkah Bali United membangun fasilitas training ground nampaknya menjadi rujukan bagi klub lain. Sebab, beberapa klub di Liga 1 saat ini sudah mulai menyiapkan rencana untuk membangun training ground pribadi. Coach Teco pun melihat hal tersebut sebagai suatu tren positif bagi peningkatan kualitas Liga 1 ke depannya.

“Meskipun fasilitas latihan di Indonesia masih kalah dari negara lain, tetapi sekarang banyak tim sudah mulai membangun fasilitas latihan sendiri. Saat nanti banyak tim sudah punya lapangan bagus, pasti latihan juga akan lebih bagus. Para pemain bisa berlatih lebih maksimal dan nantinya juga bermain lebih bagus,” kata Teco.

Sementara itu skuad Bali United pasca ditinggal Gavin Kwan Adsit kini hanya memiliki satu bek kanan, yakni, Andhika Wijaya.  Sejumlah pemain mulai dirumorkan menjadi pengganti yang sepadan dengan Gavin. Salah satunya adalah Novri Setiawan. Coach Teco memuji performa serta pengalaman Novri yang telah malang melintang di sejumlah klub. “Novri adalah pemain saya ketika bekerja sama di Persija. Dia adalah pemain bagus dan sudah pernah bermain di berapa tim besar di Indonesia,” puji Teco.

Kondisi yang berbeda terjadi di sektor bek kiri, di mana Ricky Fajrin sepakat untuk bertahan di Bali United. Coach Teco pun merasa sangat senang akan keputusan Ricky tersebut, mengingat pemilik dua gelar juara Liga 1 ini memberikan kontribusi positif di lapangan. “Ricky adalah pemain yang sudah sudah dari 2015 bermain di Bali United. Dia adalah pemain bagus di tim ini. Ricky juga sangat membantu tim untuk menjadi juara pada tahun 2019 dan tahun ini,” tutup Teco. *

Komentar