nusabali

Tawarkan Warna Musik Baru, Excira Launching Video Musik Gaslighter

  • www.nusabali.com-tawarkan-warna-musik-baru-excira-launching-video-musik-gaslighter

DENPASAR, NusaBali.com - Setelah sebelumnya diperkenalkan dalam versi akustik, Grup Band Excira secara resmi meluncurkan video klip single perdana mereka, Gaslighter, di kanal YouTube pada Sabtu (12/3/2022) malam.

Tepat pukul 22.00 Wita, video klip garapan Erick EST, sudah dapat dinikmati di kanal YouTube Exciraofficial. Peluncuran single perdana band beraliran alternative rock digelar mewah dengan mengadakan release party bertempat di Kopi Djoglo, Denpasar. 

Selain duo Excira, Sari dan Ardy Bolank, hadir dalam kesempatan tersebut produser Excira, Cjaerul Adjam, dan sutradara video klip Erick EST. Sebagai bintang tamu, ikut memeriahkan acara peluncuran, Bobby SID, Rocket Rockers, dan Jalan Tengah. 

Vokalis Excira, Sari, mengungkapkan lirik Gaslighter diciptakan sendiri olehnya, yang didasarkan pada pengalaman pribadi penyanyi yang juga masih berstatus vokalis grup band Nymphea tersebut. 

"Ada istilahnya gaslighting, ada orang yang nyakitin kita tapi dengan cara dibuat senang dulu terus disakitin, istilahnya gaslighting jadi orang yang melakukan gaslighter," ungkap Sari di sela peluncuran video klip. 

Penyanyi kelahiran Perth, Australia, menyebut gaslighter bisa ditemui dalam kehidupan bersama pasangan, kenalan, atau seseorang yang baru saja kita kenal. Sari pun mengaku menulis Gaslighter dalam waktu 10-15 menit saja. 

"Kalau liriknya dalam bahasa inggris itu karena memang Sari belum dapat ide bahasa indonesia saja, tapi kami sudah bikin beberapa lagu dalam bahasa Indonesia cuma belum recording saja," tambah penyanyi bernama lengkap Tjokorda Istri Sari Sudharsana. 

Sari menuturkan peluncuran video klip Gaslighter pada awalnya direncanakan pada 14 Februari 2022. Namun, meningkatnya kasus Covid-19 pada bulan lalu maka akhirnya peluncurannya diputuskan ditunda. 

Sementara itu, gitaris Excira, Ardy Bolank, berharap Gaslighter bisa diterima para pencinta musik di Bali maupun di Indonesia. "Semoga jadi satu warna musik baru di industri musik," sebutnya. 

Ardy berharap konsep baru yang ditawarkan Excira bisa mengobati kerinduan masyarakat terutama pada vokal Sari yang diketahui lama vakum bersama Nymphea.

Setelah peluncuran video klip, Ardy mengungkapkan, dalam waktu dekat juga akan diikuti peluncuran Gaslighter pada platform-platform digital. 

Penggarapan video klip Gaslighter dilakukan sekitar sebulan pada Januari 2022 mengambil setting tempat di Park 23 Kuta. Erick EST sang sutradara video klip menyebut karyanya merupakan kolaborasi bersama Est Movie, Berangkat Production, dan juga Excira.

“Di dalam penggarapannya, ide, atau konsep yang saya tawarkan, dikembangkan lagi bersama-sama, dan kami saling bersinergi satu sama lain untuk mewujudkan video klip ini,” ungkap Erick.

Produser Excira, Chaerul Adjam mengatakan Gaslighter diciptakan Sari sebelum Excira terbentuk pada awal tahun ini. Sari bahkan pernah menggunggah 'mentahannya' di akun media sosial miliknya.

Chaerul yang mendengarkan pun terkesima. Hingga ia mengusulkan agar lagu tersebut digarap dengan serius. “Dari dulu saya selalu berpikiran bahwa akan sangat menarik jika Sari dan Ardy dipersatukan," ujar Chaerul. 

Komentar