nusabali

2 Camat dan 2 Sekcam Masuk Posisi Tiga Besar

Seleksi 4 Kursi Kosong Eselon II di Pemkab Buleleng

  • www.nusabali.com-2-camat-dan-2-sekcam-masuk-posisi-tiga-besar

SINGARAJA, NusaBali
Panitia Seleksi (Pansel) Jabatan Pimpinan Tinggi (Pansel JPT) Pratama (pejabat eselon II) akhirnya mendapatkan hasil seleksi lelang 4 jabatan kosong di lingkup Pemkab Buleleng.

Dari data yang dihimpun, dua camat dan dua Sekretaris Kecamatan (Sekcam) di Buleleng ikut tarung dalam seleksi jabatan ini. Mereka pun sukses masuk tiga besar, yakni Camat Buleleng I Nyoman Riang Pustaka SIP (Peringkat kedua Kepala Badan Penelitian Pengembangan dan Inovasi Daerah (Balitbang Inovda), Camat Banjar I Gede Arya Suardana Ap MM (Peringkat pertama Kasat Pol PP), Sekcam Seririt I Made Mardika SE (peringkat ketiga Kadis Kebudayaan) dan Sekcam Sawan Luh Putu Adi Ariwati SE MPd (peringkat ketiga Kasat Pol PP).

Selengkapnya hasil tiga besar seleksi jabatan ini, yakni jabatan Kepala Badan Penelitian Pengembangan dan Inovasi Daerah (Balitbang Inovda) yang sebelumnya diikuti oleh 5 orang peserta seleksi mengunggulkan Made Supartawan yang kini menjabat Kabag Humas dan Pengawasan DPRD Buleleng sebagai peraih nilai puncak. Kemudian disusul I Nyoman Riang Pustaka kini Camat Buleleng dan I Gede Subudi kini Kabid Hortikultura Dinas Pertanian Buleleng.

Lalu pada jabatan Kepala Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) unggul Komang Kappa Tri Aryandono (Kabag Umum Setda Buleleng) kemudian disusul Abdul Manaf (Kabid Pemberdayaan Masyarakat Perikanan Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan Buleleng) dan Gede Sasnita Ariawan (Kabag Ekbang Setda Buleleng). Sedangkan pada jabatan Kasat Pol PP nilai tertinggi diraih oleh I Gede Arya Suardana (Camat Banjar), di peringkat kedua I Made Wirama Satria (Kabid Infrastruktur dan Layanan SPBE Diskominfo Santi) dan Luh Putu Adi Ariwati (Sekcam Sawan) di posisi ketiga. Terakhir jabatan Kepala Dinas Kebudayaan Buleleng, I Nyoman Wisandika (kini Sekretaris BKPSDM Buleleng) meraih nilai tertinggi. Kemudian disusul Nyoman Sumiadajana (Kabid Perumahan Dinas Perkimta Buleleng) dan terakhir I Made Mardika (Sekcam Seririt).

Tiga besar peserta seleksi dengan nilai tertinggi ini selanjutnya dimintakan rekomendasi ke Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) sebelum dilantik oleh Bupati Buleleng. Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Buleleng telah mengirimkan laporan hasil seleksi JPT Kabupaten Buleleng kepada KASN per Senin (7/3). Dalam surat Nomor 821.2/1270/BKPSDM, Bupati Buleleng mewakili Pemkab Buleleng memohon rekomendasi KASN atas hasil seleksi tersebut.

Kepala BKPSDM Buleleng, I Gede Wisnawa dihubungi, Selasa (8/3) mengatakan saat ini Pansel masih menunggu rekomendasi turun dari KASN. Namun dari daftar tiga besar peserta dengan nilai terbaik di masing-masing jabatan disebut Wisnawa memiliki kesempatan yang sama untuk menduduki jabatan yang dilelang.

“Setelah ada rekomendasi dari KASN, Bupati memiliki hak prerogatif untuk memilih satu dari tiga besar itu. Jadi ketiga peserta dengan nilai terbaik memiliki kesempatan yang sama. Setelah itu pelantikan baru dilaporkan lagi ke KASN,” ucap mantan Sekretaris DPRD Buleleng ini. Sementara itu dari hasil seleksi yang telah dilakukan dari 17 orang peserta seleksi yang memperebutkan 4 jabatan tinggi pratama eselon II, telah mengikuti sejumlah tahapan seleksi. Mulai dari seleksi administrasi, seleksi presentasi makalah dan wawancara, uji kompetensi (assesment test) hingga penelusuran rekam jejak. Seluruh nilai tahapan seleksi diakumulasi sehingga mendapatkan tiga besar peserta nilai terbaik di masing-masing jabatan. *k23

Komentar