nusabali

BPBD Bersihkan Sampah Kayu di Sungai Sekartabya

  • www.nusabali.com-bpbd-bersihkan-sampah-kayu-di-sungai-sekartabya

AMLAPURA, NusaBali
Petugas BPBD Karangasem bersama staf Bina Marga Dinas PUPR Pemukiman dan Perumahan Karangasem menggelar bersih-bersih di Sungai Sekartabya, Banjar Karanganyar, Desa Nyuhtebel, Kecamatan Manggis, Karangasem, Sabtu (5/2).

Petugas membersihkan sampah batang kayu yang menyumbat aliran air. Batang kayu lapuk banyak menumpuk di aliran sungai akibat hanyut terbawa air hujan.

Sungai Sekartabya mengalir dari Desa Nyuhtebel hingga Desa Sengkidu, Kecamatan Manggis tembus ke Pantai Candidasa sehingga menyebabkan pantai terlihat kotor karena dapat kiriman sampah dari Sungai Sekartabya. Kepala Pelaksana BPBD Karangasem, Ida Bagus Ketut Arimbawa, bersama anggota mengangkat batang kayu lapuk di Sungai Sekartabya dan ditempatkan di pinggir jalan. “Setiap hujan langganan ada tumpukan kayu lapuk. Kami bersihkan untuk melancarkan aliran air,” kata Ida Bagus Ketut Arimbawa.

Ida Bagus Ketut Arimbawa mengungkapkan, tumpukan sampah kayu sering hanyut ke Pantai Objek Wisata Candidasa. Ditegaskan, sungai bukanlah tempat buang sampah. “Sampah mesti dipilah dari rumah tangga, kemudian diangkut ke TPA, bukan dibuang ke sungai,” tegas Ida Bagus Ketut Arimbawa. Disampaikan, sampah merupakan masalah bersama, mesti ada kesadaran bersama untuk membuang sampah.

Sementara Kapolsek Kawasan Pelabuhan Padangbai Kompol Made Suadnyana mengajak masyarakat nelayan bersih-bersih di Pantai Banjar Segara, Desa Padangbai, Kecamatan Manggis agar lingkungan bersih, terbebas dari sampah kiriman. Bersih-bersih di Pantai Banjar Segara juga bertujuan untuk memberikan kemudahan nelayan menambatkan jukungnya. “Selama ini hanya ada aktivitas nelayan. Aktivitas pariwisata telah lama tutup. Kami memotivasi nelayan untuk bersih-bersih pantai agar mereka lebih mudah beraktivitas,” jelas Kompol Made Suadnyana. *k16

Komentar