nusabali

Usaha Pertashop Makin Menjamur di Tabanan

  • www.nusabali.com-usaha-pertashop-makin-menjamur-di-tabanan

TABANAN, NusaBali
Pembangunan Pertashop di Tabanan makin menjamur. Tercatat awal tahun 2022 sudah ada 19 titik Pertashop yang terbangun.

Dengan banyaknya usaha ini otomatis bisa menjadi tambahan PAD Tabanan. Kepala Seksi Pengawasan Bidang Metrologi Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Tabanan Agus Eka Wisada, Jumat (21/1), mengatakan menjamurnya Pertashop di Tabanan ini terus dilakukan pengawasan. Keberadaannya memang makin banyak, total sekarang sudah ada 19 unit yang sebelumnya pada September 2021 hanya 5 unit.

Dikatakan dari 19 unit yang sudah terbangun ini belum seluruhnya beroperasi. Contohnya saja Pertashop di wilayah Sanggulan, Kecamatan Kediri masih persiapan untuk beroperasi. “Tapi ada juga yang sudah beroperasi, Pertashop ini dibangun biasanya di daerah yang lokasinya jauh dari SPBU,” tegas Eka Wisada.

Dengan banyaknya Pertashop yang dibangun ini, pihaknya sudah mengarahkan untuk segera melaksanakan tera ulang sehingga bisa menjadi potensi peningkatan PAD Tabanan. Sebab, ketika mereka sudah wajib tera ulang, hasilnya akan bisa menyumbang pendapatan bagi daerah. “Kami akan arahkan mereka untuk ajukan permohonan tera. Tahun depan baru mulai lakukan tera,” ucapnya.

Eka Wisada menambahkan kepemilikan Pertashop yang menjamur di Tabanan ini beragam. Artinya ada milik sendiri dan ada juga yang menjadi anak perusahaan SPBU di Denpasar. Namun untuk penyediaan bahan bakar tentu bekerjasama dengan Pertamina. “Tergantung tempatnya, tidak semua milik sendiri, ada yang join mereka,” tandasnya. *des

Komentar