nusabali

52 Sekolah di Bangli Tanpa Kasek

  • www.nusabali.com-52-sekolah-di-bangli-tanpa-kasek

BANGLI, NusaBali
Sebanyak 52 sekolah TK, SD, dan SMP di Bangli tanpa kasek definitif. Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Bangli menempatkan pelaksana tugas (Plt) di sekolah tanpa kasek.

Kadisdikpora Bangli Komang Pariarta mengatakan puluhan guru di Bangli sudah mengikuti diklat calon kepala sekolah (cakep). Mereka yang lulus cakep akan diangkat menjadi kasek definitif.

Komang Pariartha mengatakan, Desember ini sejumlah kasek purna tugas atau pensiun. Kasek pensiun menambah jumlah sekolah yang diisi Plt. “Kekosongan kasek terjadi di 1 TK, 40 SD, dan 11 SMP,” ungkap Komang Pariartha, Selasa (28/12). Dari total kebutuhan 40 kasek, ada 27 orang yang punya cakep. “Kami juga menunggu penetapan guru penggerak,” ungkap Komang Pariartha. Guru penggerak dapat mengisi jabatan sebagai pengawas sekolah maupun kasek. Komang Pariartha masih menunggu petunjuk melaksanakan pembelajaran tatap muka secara normal. *esa

Komentar