nusabali

Adi Arnawa Tinjau Vaksinasi Anak

  • www.nusabali.com-adi-arnawa-tinjau-vaksinasi-anak

MANGUPURA, NusaBali
Vaksinasi untuk anak usia 6-11 tahun digelar serentak di Kabupaten Badung, Rabu (15/12).

Pada pelaksanaan vaksinasi perdana kemarin, Sekda Badung I Wayan Adi Arnawa turun langsung memantau jalannya vaksinasi di SD No 3 Sempidi, untuk memastikan berjalan lancar.

Adi Arnawa memberikan apresiasi kepada para orang tua murid yang sudah mengijinkan anaknya menjalani vaksinasi. “Ini merupakan salah satu langkah dari pemerintah dalam rangka memastikan penanganan Covid-19 di Kabupaten Badung dilaksanakan secara optimal,” katanya.

“Saya juga berharap kepada tim kesehatan agar terus bergerak secara serentak di 6 kecamatan se-Badung,” harap birokrat asal Desa Pecatu, Kecamatan Kuta Selatan itu.

Adi Arnawa juga berpesan tenaga kesehatan agar menjaga kondisi, sehingga apa yang menjadi target vaksinasi bisa dilaksanakan secara optimal. “Sekali lagi saya atas nama Pemerintah Kabupaten Badung memberikan apresiasi, sekaligus berharap kepada para guru agar terus mengawasi pelaksanaan prokes di lingkungan sekolah dalam mengantisipasi penyebaran Covid-19,” tandasnya.

Sementara, Kadis Kesehatan Badung dr Nyoman Gunarta, menjelaskan sasaran vaksinasi kepada anak usia 6-11 tahun di Kabupaten Badung sebanyak 57.201 orang. “Dilihat dari jadwal yang kami setting di pertengahan Januari vaksinasi tahuap satu sudah selesai. Maka dari itu asumsi kami Februari sudah selesai melaksanakan vaksinasi tahap dua,” jelasnya.

“Namun, jika anak belum siap untuk divaksin jangan dipaksakan. Jika mereka melihat anak sebayanya tidak ada masalah, maka anak itu akan termotivasi untuk divaksin,” kata dr Gunarta yang notabene Dirut RSD Mamgusada.

Terkait ketersediaan vaksin, Badung sudah mendapatkan kiriman vaksin untuk anak-anak sebanyak 20.000 dosis. Kiriman vaksin berasal dari Dinas Kesehatan Provinsi Bali. *ind

Komentar