nusabali

Sidak Perbaikan Jalan, Bupati Sanjaya Pastikan Kualitas Konstruksi

  • www.nusabali.com-sidak-perbaikan-jalan-bupati-sanjaya-pastikan-kualitas-konstruksi

TABANAN, NusaBali
Bupati Tabanan I Komang Gede Sanjaya meninjau pengerjaan hotmix di ruas jalan Beraban- Pangkung Tibah, Desa Pangkung Tibah, Kecamatan Kediri, Jumat (10/12).

Perbaikan infrastruktur jalan merupakan program prioritas untuk merespon keinginan masyarakat sekaligus memenuhi janji politik. Bupati Sanjaya menggelar sidak perbaikan jalan untuk memastikan kualitas konstruksi.

Bupati Sanjaya berkunjung ke Desa Pangkung Tibah dengan mengendarai sepeda motor dari kantor Bupati Tabanan. Sebelum meninjau perbaikan jalan, Bupati mengawali dengan membagikan bantuan secara simbolis kepada masyarakat Desa Pangkung Tibah yang terdampak pandemi. Bupati Sanjaya datang bersama Sekda Tabanan I Gede Susila dan sejumlah pimpinan OPD. Menurut bupati yang juga Ketua DPC PDIP Tabanan ini, masyarakat Desa Pangkung Tibah sangat antusias menerima perbaikan jalan dengan hotmix. Infrastruktur jalan yang bagus akan meningkatkan daya tarik Desa Pangkung Tibah dengan potensi pantai yang indah. “Desa Pangkung Tibah punya pantai yang indah, sehingga dilirik banyak investor. Mestinya menjadi desa unggul dan mampu berdampingan dengan investor pariwisata,” harap Bupati Sanjaya.

Ditegaskan, perbaikan infrastruktur jalan di Desa Pangkung Tibah sebagai salah satu dukungan Pemkab Tabanan membuka prospek pariwisata di masa mendatang. Bupati Sanjaya mengharapkan masyarakat bergotong-royong memelihara fasilitas pemerintah. Terutama banjir yang sering terjadi di Desa Pangkung Tibah “Kami dari Pemkab Tabanan sudah berupaya memenuhi keinginan masyarakat, maka kami harapkan komitmen kepala desa dan masyarakat untuk saling menjaga fasilitas. Perbaikan got diperlukan untuk antisipasi banjir,” pinta Bupati Sanjaya.

Perbekel Desa Pangkung Tibah I Ketut Subawa mengucapkan terima kasih kepada Bupati Sanjaya yang telah memenuhi aspirasi masyarakat. Masyarakat Desa Pangkung Tibah sangat mengharapkan bahkan menantikan perbaikan jalan utama menuju pantai. “Kami akan berkomitmen memelihara dan menjaga dengan baik aset dari pemerintah agar jalan ini bisa awet dan bertahan lama,” ungkap Ketut Subawa. *des

Komentar