nusabali

Cegah Kriminalitas, Polres Jembrana Gencarkan Patroli Rahayu

  • www.nusabali.com-cegah-kriminalitas-polres-jembrana-gencarkan-patroli-rahayu

NEGARA, NusaBali
Dalam upaya mewujudkan pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas), Polres Jembrana serta Polsek jajaran menggencarkan kegiatan patroli Rahayu pada malam hari.

Patroli Rahayu ini merupakan singkatan patroli kendaraan cahaya biru. Berbeda dengan patroli pada umumnya, dalam melaksanakan patroli Rahayu ini, petugas yang turun ke lapangan terus menyalakan lampu rotator.

Seperti yang dilaksanakan petugas Polsek Negara, Senin (6/12) malam. Patroli yang dipimpin Kanit Lantas Polsek Negara AKP I Made Artika selaku perwira pengawas (Pawas) dengan mengajak 3 personel, membawa mobil kijang 505 Polsek Negara. Dalam kegiatan patroli yang dilaksanakan pada pukul 22.30 Wita hingga Selasa (7/12) pukul 00.30 Wita, juga dilakukan pengaturan lalu lintas di tempat-tempat rawan kecelakaan (laka).

AKP Artika mengatakan, secara teknis kegiatan patroli Rahayu pada malam hari, petugas terus menghidupkan lampu rotator dengan warna cahaya biru. Dinyalakannya lampu rotator selama patroli itu, bertujuan untuk meminimalisir terjadinya kecelakaan lalu lintas dan membatasi ruang gerak para pelaku tindak kejahatan.

“Ini juga bertujuan memberikan tanda kehadiran polisi kepada masyarakat. Ketika ada masyarakat yang membutuhkan bantuan petugas kepolisian, bisa segera melapor,” ucap AKP Artika.

Dalam kegiatan patroli Rahayu yang dilaksanakan Senin malam tersebut, petugas sempat berhenti pada beberapa tempat rawan laka dan tempat rawan tindak pidana. Termasuk dilakukan patroli dengan menyisir Jalan Udayana menuju wilayah Desa Kaliakah dan Desa Banyubiru sebelum kembali ke Mako Polsek Negara. “Patroli berjalan lancar, aman terkendali. Terpantau nihil laka lantas ataupun tindak pidana,” ujar AKP Artika. *ode

Komentar