nusabali

Komang Ayu Runner Up

Bahrain International Series

  • www.nusabali.com-komang-ayu-runner-up

JAKARTA, NusaBali
Pebulutangkis nasional asal Bali Komang Ayu Cahya Dewi menjadi runner up Bahrain International Series 2021, setelah di final kalah dari pebulutangkis Pelatnas, Aisyah Sativa Fatetani 14-21, 21-14 dan 21-19.

Meski demikian, Komang Ayu meraih posisi tersebut dengan penuh perjuangan. Pasalnya, anak ketiga dari tiga bersaudara itu harus melalui babak kualifikasi lebih dulu sebelum berlaga di babak utama. Tercatat Komang Ayu menjalani dua kali pertandingan di kualifikasi.

Perjalanan menuju final babak utama pun tidak mudah. Komang Ayu sempat menghabiskan waktu satu jam tiga menit saat menang di perempatfinal untuk mengalahkan pemain Amerika Serikat Lauren Lam 21-12, 20-22 dan 22-20. Laga itu terlama kedua Komang Ayu setelah di final.

Saat di final, Komang Ayu menghabiskan waktu satu jam enam menit saat kalah dari Sativa. Sedangkan di pertandingan lainnya, Komang Ayu memerlukan waktu 25 menit atau 40 menit untuk mengalahkan lawan-lawannya. Namun Komang Ayu gagal mengalahkan Sativa di final.

Sampai saat ini Komang Ayu belum dapat dihubungi. Usai mengikuti Bahrain Internasional, Komang Ayu juga tampil di Bahrain Challenge 2021 pada 23-27 November 2021.

Komang Ayu juga harus melalui pertandingan kualifikasi sebanyak dua kali. Pertama, Komang Ayu bertemu Purva Barve dari India. Jika menang, peraih medali perak PON Papua ini akan bertemu pemenang antara Amal Muneeb dari Pakistan dan Tanishq Mamilla Palli dari India. Dengan Tanishq, Komang Ayu pernah berhadapan di kualifikasi dan menang 21-9 dan 21-19. Dri pengalaman itu, peluang Komang Ayu ke babak selanjutnya terbuka lebar bila bertemu kembali Tanishq. *k22

Komentar