nusabali

Wantimbang Golkar Bali Sorot 'Kader Nyenye'

Hambat Soliditas dan Kemenangan Golkar 2024

  • www.nusabali.com-wantimbang-golkar-bali-sorot-kader-nyenye

DENPASAR, NusaBali
Internal Golkar Bali memanas lagi. Sekretaris Dewan Pertimbangan (Wantimbang) DPD I Golkar Bali Anak Agung Ngurah Rai Wiranata buka suara perihal adanya ‘kader nyenye’ (cerewet) di Golkar Bali yang bisanya menyalahkan program partai.

Rai Wiranata pun mewarning ‘kader nyenye’ untuk bersatu membesarkan Golkar, sehingga target Golkar memenangkan Pemilu 2024 terwujud.   Rai Wiranata mengatakan dirinya tidak etis menyebutkan nama sosok kader Golkar Bali yang belakangan suka nyenye, terhadap setiap kegiatan Partai Golkar Bali.

“Sing taen baange beneh program partai ne di Bali (seolah-olah program partai kita di Bali tidak pernah benar, Red). Setiap program disalahkan, selalu membandingkan kegiatan Partai Golkar Bali dengan di provinsi lain. Suka menjelekkan kegiatan Partai Golkar Bali dengan sindiran,” ujar Rai Wiranata di Denpasar, Selasa (19/10).

Rai Wiranata mengatakan harusnya sebagai kader senior Golkar tidak sepantasnya bersikap cerewet dan mencari kesalahan kawan sendiri. “Sudah senior orangnya, saya tidak perlu sebut namanya. Tetapi saya warning, ayolah bergabung ke DPD I Golkar Bali, besarkan Partai Golkar Bali, jangan suka ‘menyerang’ di group WhatsApp (WA) saja,” kata politisi senior Golkar asal Puri Kesiman, Kecamatan Denpasar Timur ini.

Apakah ada personal yang diserang? “Saya tidak paham, dengan siapa yang bersangkutan berseteru. Tetapi kan harus dewasa dalam berdemokrasi. Kalau tidak puas, ada konflik dengan personal, selesaikan baik-baik. Jangan program dan kegiatan partai yang dijelek-jelekkan,” tandas mantan Wakil Ketua Bidang Hubungan Lembaga DPD I Golkar Bali, ini.

Rai Wiranata menyebutkan sejauh ini program Partai Golkar Bali sudah banyak untuk masyarakat Bali. Terlebih dalam masa pandemi Covid-19. “Terlepas ada kekurangan dan kelemahan itu manusiawi. Kalau berjiwa besar, ayo perbaiki kekurangan itu,” ucap Rai Wiranata.

Mantan Wakil Ketua Komisi IV DPRD Bali periode 2004-2009 ini mengatakan kalau gaya-gaya ini masih dibiarkan, akan menggerogoti soliditas Partai Golkar di Bali. Hal ini bertentangan dengan semangat dan tagline Golkar ‘Bersatu untuk Menang’ di 2024. “Bagaimana bisa meraih kemenangan dan bertarung maksimal di Pemilu 2024, kalau di dalam masih ada friksi menyalahkan kawan sendiri,” ucap Rai Wiranata.

Rai Wiranata mengatakan Ketua Dewan Kehormatan Partai Golkar Akbar Tanjung optimistis Partai Golkar mampu meraih kemenangan pada Pemilu 2024 berbekal dari pengalaman sejarah selama dua dasawarsa yang dimiliki Golkar. Golkar bisa menang karena bersatu. “Pada ulang tahun ke–57 Golkar tahun 2021 ini kita sudah harus makin dewasa. Kader-kader jangan kedepankan egosentris, tapi kebersamaan,” tutur mantan anggota DPRD Badung 1987-1992 ini.

Ketua DPD I Golkar Bali Nyoman Sugawa Korry belum bisa dimintai komentar atas pernyataan Rai Wiranata. Saat dihubungi NusaBali, ponselnya bernada mailbox. *nat

Komentar