nusabali

Pergerakan Penumpang Nyaris Sentuh Angka 10 Ribu

  • www.nusabali.com-pergerakan-penumpang-nyaris-sentuh-angka-10-ribu

MANGUPURA, NusaBali
Angkasa Pura I selaku pengelola Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Kelurahan Tuban, Kecamatan Kuta, Badung mencatat kenaikan pergerakan penumpang yang nyaris diangka 10 ribu.

Adanya kenaikan itu dinilai sebagai trend positif saat pandemi Covid-19. Stakeholder Relation Manager PT Angkasa Pura I (Persero) Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai Taufan Yudhistira, Selasa (21/9), mengatakan pergerakan penumpang sejak 1-20 September 2021 tergolong cukup tinggi. Dalam catatannya, untuk pergerakan penumpang baik yang tiba maupun berangkat mencapai 135.494 orang. Perinciannya, masing-masing yang tiba di bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai sebanyak 70.178 dan berangkat sebanyak 65.316 orang.

Untuk pergerakan penumpang terbanyak, terjadi pada 19 September 2021. Angka pergerakan penumpang baik yang tiba dan berangkat nyaris 10 ribu, atau persisnya sebanyak 9.965 orang. Sementara, untuk rata-rata pergerakan harian baik yang berangkat maupun yang tiba sekitar 5.000. “Kalau rata-rata harian yang tiba itu dari kisaran 2.000 hingga 3.000 penumpang. Begitu juga yang berangkat,” jelas Taufan.

Di sisi lain, untuk pergerakan pesawat juga terjadi peningkatan. Dalam catatan AP I, pergerakan pesawat mencapai 1.281 dengan rincian pesawat yang datang mencapai 644 dan berangkat 637. Untuk pergerakan terbanyak, pada 19 September 2021 yang mencapai 98 pesawat dengan rincian yang tiba 48 dan berangkat 50 pesawat. “Untuk rata-rata harian pergerakan pesawat itu sekitar 60 hingga 70 pergerakan,” kata Taufan lagi.

Dengan adanya peningkatan trafik pergerakan penumpang maupun pesawat, Taufan berharap sebagai salah satu tanda kebangkitan pariwisata Pulau Dewata. Apalagi, saat ini ada kelonggaran sejumlah aturan. *dar

Komentar