nusabali

BPBD Badung Petakan Kawasan Rawan Bencana

  • www.nusabali.com-bpbd-badung-petakan-kawasan-rawan-bencana

MANGUPURA, NusaBali
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Badung, meminta masyarakat untuk waspada terhadap bencana alam yang mungkin saja terjadi, lantaran dalam beberapa hari terakhir cuaca di Gumi Keris tidak menentu.

Bahkan, BPBD telah memetakan kawasan rawan bencana, sehingga diharapkan masyarakat bisa lebih waspada. Kepala Bidang (Kabid) Pencegahan dan Kesiapsiagaan Bencana BPBD Badung I Nyoman Netra, mengatakan musim hujan sudah terjadi dan diperkirakan akan berlangsung hingga beberapa bulan ke depan. “Jadi musim hujan sudah mulai, sehingga kami menghimbau kepada masyarakat untuk selalu waspada akan bencana yang terjadi,” ujarnya, Jumat (17/9).

Hingga saat ini, kata Netra, memang tidak ada bencana yang serius yang terjadi ataupun ditangani Pemkab Badung. Namun, tidak menutup kemungkinan ada saja pohon tumbang, yang penanganannya terkadang langsung diselesaikan oleh desa setempat. “Cuaca ekstrem bisa saja kapan saja terjadi khususnya di beberapa wilayah rawan bencana,” kata Netra.

Netra menjelaskan, untuk wilayah rawan bencana di Kabupaten Badung ada tiga kecamatan yang perlu diantisipasi, yakni ada di Kecamatan Petang, Mengwi dan Abiansemal. “Tiga kecamatan ini yang kita antisipasi karena merupakan wilayah perbukitan. Biasanya yang terjadi itu tanah longsor,” jelasnya.

Selain tiga kecamatan tersebut, biasanya dengan curah hujan yang tinggi juga mengakibatkan banyaknya sampah kiriman di permukaan pantai di Badung. Hal itu lantaran sungai-sungai yang sebelumnya berisi sampah saat musim hujan dibawa air ke pantai. “Biasanya terpantau sampah yang mendarat di pantai adalah sampah yang hanyut di muara-muara sungai ketika hujan dia terbawa air sepeti ranting maupun dedaunan,” kata Netra.

Demi mengantisipasi hal-hal tidak diinginkan, selain mengimbau masyarakat waspada, BPBD juga semakin inten berkoordinasi dengan instansi terkait. Sebab dalam penanganan kebencanaan banyak melibatkan instansi teknis sepeti Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR), Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan, dan yang lainnya. *ind

Komentar