nusabali

Ni Putu Oki Ari Saputri Ditemukan Tewas Mengambang Tanpa Busana di Tukad Pakerisan

  • www.nusabali.com-ni-putu-oki-ari-saputri-ditemukan-tewas-mengambang-tanpa-busana-di-tukad-pakerisan

GIANYAR, NusaBali.com –  Sempat viral sejak tiga hari lalu lantaran dinyatakan hilang, akhirnya Ni Putu Oki Ari Saputri berhasil ditemukan.

Tragisnya, penemuan perempuan berusia 19 tahun ini, Selasa (14/9/2021), dalam keadaan tak bernyawa dan tanpa busana.  Ari Saputri sebelumnya diviralkan dalam berbagai grup WhatsApp dengan nama Ni Putu Oki Ari Dafitri-- ditemukan mengambang di Tukad Pakerisan, Banjar Celuk, Desa Buruan, Kecamatan Blahbatuh, Kabupaten Gianyar.

Lokasi penemuan jasad Ari Saputri tidak jauh dari rumahnya, hanya sekitar 100 meter.  Diduga korban terpeleset saat bermain-main di Tukad Pakerisan pada Sabtu (11/9/2021) lalu.

Karena jenazah berada di tempat yang lumayan sulit dijangkau, proses evakuasi yang melibatkan Badan penanggulangan Bencana daerah (BPBD) Kabupaten Gianyar didukung Polsek Blahbatuh dan Koramil Blahbatuh, serta warga setempat memakan waktu 1,5 jam.

“Ya benar, jenazah tersebut merupakan salah satu warga Desa Buruan atas nama Ni Putu Oki Ari Saputri yang sempat dikabarkan hilang. Warga yang ikut evakuasi juga mengenali jenazah korban, dan pihak keluarga korban juga hadir ke lokasi evakuasi, benar itu merupakan jenazah Ni Putu Oki Ari Saputri,” kata Kepala BPBD Gianyar, Ida Bagus Suamba, ditemui di lokasi penemuan jenazah.

Ida Bagus Suamba menduga bahwa Ari Saputri mengalami kecelakaan terpeleset sehingga jatuh ke sungai. “Menurut keterangan warga, Ni Putu Oki Ari Saputri ini memiliki keterbelakangan mental, dan keluarga juga membenarkan hal tersebut. Menurut keluarga si almarhum sering bermain di sekitar sini dan sering lari-larian tanpa busana,” ujarnya.

Sementara itu Kepala Desa Buruan I Ketut Sumarda menyatakan bahwa laporan hilang sudah dilakukan pada tiga hari yang lalu.  “Saya juga laporkan ke Polsek Blahbatuh pada saat itu, dan saat itu juga warga setempat telah mengupayakan pencarian di sekitar Tukad  Pakerisan di Banjar Celuk, Buruan, karena dilaporkan hilang saat bermain di sekitar sungai,” ujar I Ketut Sumarda.

Selanjutnya pada Selasa (14/9/2021) sekitar pukul 15.00 Wita, diperoleh informasi dari salah seorang warganya yang melihat jenazah mengambang di aliran Tukad Pakerisan. “Sekitar pukul 15.00 ada seorang warga yang melaporkan melihat sosok jenazah mengambang dalam keadaan telanjang di aliran sungai Pakerisan, dan warga pun menduga sosok jenazah tersebut merupakan Ni Putu Oki Ari Saputri yang merupakan salah satu warga Desa Buruan yang dilaporkan hilang,” ujarnya.  Kemudian dirinya pun melaporkan tersebut kepada tim BPBD Gianyar untuk melakukan evakuasi jenazah.

I Ketut Sumarda pun mengimbau kepada masyarakat Desa Buruan khususnya agar lebih berhati-hati dalam beraktivitas di luar rumah pada musim hujan untuk menghindari hal yang tidak diinginkan. “Berkaca dengan kejadian ini, saya berharap agar masyarakat lainnya lebih berhati-hati beraktivitas di masa hujan, terutama dalam mengawasi anggota keluarganya, jangan sampai kejadian yang sama terulang lagi,” tutupnya. *rma

TONTON JUGA:
Akses Masuk Diportal Berbayar, Warga Pulau Serangan Unjuk Rasa

Komentar