nusabali

Dispar Pastikan Tabanan Belum Buka Objek Wisata

  • www.nusabali.com-dispar-pastikan-tabanan-belum-buka-objek-wisata

TABANAN, NusaBali
Kepala Dinas Pariwisata Tabanan I Gede Sukanada menegaskan saat ini Tabanan belum membuka objek wisata.

Karena sesuai aturan, objek wisata belum bisa buka karena Bali masih dalam suasana PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan  Masyarakat).

Kepada NusaBali, Minggu (5/9, dia mengaku telah mendapat laporan bahwa ada sejumlah objek wisata di Tabanan sudah buka. ‘’Karena itu, kami telah berkoordinasi dengan Tim Yustisi, dalam hal ini Satpol PP untuk mengawasi ke lapangan,’’ jelasnya.

Sukanada mengatakan belum pernah memerintahkan kepada siapapun untuk membuka tempat atau objek wisata.

“Saya sudah informasikan kepada pimpinan (Asisten II Setda) terkait adanya laporan ada tempat wisata yang buka. Buka atau tidak, itu risiko disana,” ungkapnya saat dikonfirmasi, Minggu (5/9).

Dikatakan, dengan melaporkan kepada pimpinan, Tim Yustisi Pemkab Tabanan yang akan patroli atau mengawasi dengan cara berpatroli ke tempat wisata tersebut. "Intinya, kami tetap mengacu pada aturan yang sudah ada,” tegasnya

Selama ini, kata Sukanada, memang sudah ada beberapa tempat wisata yang sudah membuka diri. Namun pihaknya menegaskan tetap pada aturan bahwa belum ada aturan yang menyebut pariwisata sudah boleh dibuka. Jika dari pihak Pemerintah Provinsi Bali sudah membuka, pihaknya akan mengikuti. "Kita di Bali kan one island one management, apalagi ini terintegrasi dengan penanganan Covid-19,” tandas mantan Camat Kerambitan ini. *des

Komentar