nusabali

Komisi II Sidak Sejumlah Proyek di Klungkung

  • www.nusabali.com-komisi-ii-sidak-sejumlah-proyek-di-klungkung

SEMARAPURA, NusaBali
Komisi II DPRD Klungkung dipimpin Ketua Komisi II, I Wayan Misna menggelar sidak (inspeksi mendadak) sejumlah pelaksanaan proyek di Kabupaten Klungkung, Jumat (27/8).

Sidak dimulai dari pengerjaan proyek irigasi Takmung – Lepang, dilanjutkan ke proyek saluran irigasi di Desa Nyalian, rehab ringan ruang kelas SD 1 Nyalian, dan SDN 3 Nyalian.

Dalam sidak itu, Komisi II menemukan adanya penggunaan bahan yang tidak sesuai dengan spesifikasi dan pengerjaan yang kurang bagus. Sehingga Komisi II menyarankan kepada pelaksana agar segera mengganti bahan agar sesuai dengan spesifikasi barang yang direncanakan. Rekanan juga diminta segera memperbaiki pekerjaan yang kurang bagus.

Ketua Komisi II DPRD Klungkung I Wayan Misna  mengatakan pengerjaan proyek jaringan irigasi di Desa Takmung sudah bagus. Namun, proyek irigasi di Desa Nyalian kualitasnya dibawah standar.

Sedangkan, pemantauan di SDN 1 Nyalian sedang berlangsung pekerjaan rehab ringan ruang kelas juga kurang bagus. Begitu pula pekerjaan ruang guru SDN 3 Nyalian, pekerjaannya sedang berlangsung dengan hasil cukup baik. Hanya saja material pasir kurang bagus. "Solusinya rekanan akan memperbaiki hasil perkerjaan yang kurang bagus," ujar Wayan Misna. *wan

Komentar