nusabali

Belum Diresmikan Inter, Edin Dzeko Cetak Gol

  • www.nusabali.com-belum-diresmikan-inter-edin-dzeko-cetak-gol

MILAN, NusaBali
Juara bertahan Serie A Inter Milan resmi merekrut Edin Dzeko dan Denzel Dumfries. Inter mengumumkan transfer Dzeko dari AS Roma, pada Minggu (15/8) dinihari WITA.

Sebelum namanya diresmikan, Dzeko sempat mencetak satu gol saat Inter ujicoba melawan Dynamo Kiev, Ukraikan. Dua gol lainnya dicetak Nicolo Barella dan Stefano Sensi.

Dzeko (35 tahun) sejatinya mencapai kata sepakat dengan Inter pekan lalu. Namun, Inter tak kunjung meresmikan kepindahan Dzeko karena masih terbentur persoalan gaji dengan AS Roma.

Selang sejam usai kemenangan itu, Inter mengumumkan Dzeko resmi berseragam biru-hitam. Dzeko berstatus bebas transfer tapi Inter harus membayar sekitar 1,5 juta euro, dengan syarat mereka finis empat besar.

"FC Internazionale Milano mengumumkan bahwa Dzeko adalah pemain baru Nerazzurri. Pemain Bosnia itu datang dengan status permanen dari AS Roma dan meneken kontrak hingga 30 Juni 2023," bunyi pernyataan resmi klub.

Pada saat yang sama, Inter juga mengumumkan transfer pemain Belanda Denzel Dumfries dari PSV Eindhoven. Inter tak menyebut biaya transfer Dumfries, namun diprediksi sekitar 12,5 juta euro plus tambahan, hingga 30 Juni 2025.

Sementara rival sekota Inter, yakni AC Milan memenangi laga ujicoba melawan klub Yunani, Panathinaikos, 2-1, berkat dua gol Olivier Giroud. Pada laga di Stadion Nereo Rocco, Minggu (15/8) dinihari, Milan tampil dominan dengan 12 tembakan (5 on target) dan menguasai bola 61 persen. *

Komentar