nusabali

De Satria-Negara 081332070****


Geliat pariwisata Jembrana mulai tampak dengan dipolesnya objek-objek wisata seperti ala zaman now alias kekinian. Tentu kita dukung langkah Pemkab Jembrana ini. Gumi Makepung kita ini memang harus dieksplore dan kembangkan sehingga tak tertinggal dengan daerah lainnya di Bali. Tapi satu hal yang harus diperhatikan adalah jalur lintas Denpasar-Gilimanuk yang kondisinya krodit, setiap hari macet membuat orang dari Denpasar atau daerah lainnya di Bali enggan bepergian ke Jembrana kalau tidak karena keperluan teramat mendesak. Untuk itu, Pemkab Jembrana harus mendesak dan memperjuangkan ke Pemprov Bali dan pemerintah pusat untuk memperhatikan kondisi jalur Denpasar-Gilimanuk ini. Kalau tak memungkinkan untuk membangun sejenis jalan tol, bypass atau jalur kereta api, minimal ada pelebaran jalan dari yang ada sekarang. Jika perlu ada jalur khusus truk, sehingga tak mengganggu arus kendaraan dan selalu membikin macet. Mohon ini menjadi atensi pihak-pihak terkait di Jembrana dan Provinsi Bali. Suksma

Komentar