nusabali

Rayakan HUT Ke-77, Desa Nusasari Gelar Porsenides Pertama Kali

  • www.nusabali.com-rayakan-hut-ke-77-desa-nusasari-gelar-porsenides-pertama-kali

Dalam rangka merayakan HUT ke-77 pada 23 Oktober mendatang, Desa Nusasari, Kecamatan Melaya, Jembrana, menggelar Pekan Olahraga Seni dan Budaya Desa (Porsenides) untuk pertama kalinya. 

NEGARA, NusaBali
Porsenides Desa Nusasari dilaksanakan selama 23 hari, mulai 1 Oktober hingga puncak acara 23 Oktober. Kegiatan tersebut dibuka Bupati Jembrana I Putu Artha, di Lapangan Nusasakti, Desa Nusasari, Minggu (1/10).

Sekdes Nusasari sekaligus Ketua Panitia HUT ke–77, Wayan Setel, mengatakan, Porsenides ini dilaksanakan menggunakan Anggaran Pendapatan Dana Belanja Desa (APBDes) Perubahan 2017, dengan alokasi dana sebesar Rp 71.625.000. Sejumlah lomba yang bakal digelar meliputi futsal ibu-ibu PKK, voli putra, tenis meja, catur, festival layang-layang, dance ibu-ibu PKK, penjor hias, busana adat ke pura, maceki, parade blaganjur, jalan santai diikuti oleh 5 banjar se-Desa Nusasari, yaitu, Banjar Nusasari Kaja, Nusasari Kelod, Anyarsari Kangin, Anyarsari Kauh, dan Banjar Nusasakti.

Perbekel Nusasari Wayan Ardana, mengatakan, Porsenides yang baru pertamakali digelar bertepatan 77 tahun usia Desa Nusasari, merupakan upaya menggali potensi olahraga dan seni. Di samping memberikan hiburan itu, Posenides sengaja digelar untuk semakin mempererat kesatuan maupun kebersamaan masyarakat Desa Nusasari. “Melalui kegiatan ini, jiwa dan semangat ST (sekaa teruna) sebagai penerus kami harapkan dapat berlanjut, dengan menggali potensi olahraga dan seni budaya yang sifatnya tradisional sesuai dengan situasi Desa Nusasari,” kata Ardana.

Bupati Artha memberi apresiasi dan mengaku bangga dengan Desa Nusasari. Ia berharap melalui momentum HUT Desa Nusasari, bisa dijadikan pendorong untuk lebih memajukan Nusasari. “Apalagi dengan banyaknya sumber dana yang masuk ke desa saat ini. Saya harapkan dapat membawa Desa Nusasari ke arah yang lebih baik,” harapnya. *ode

Komentar