nusabali

Siman Jadi Pembawa ‘Merah Putih’ saat Defile

  • www.nusabali.com-siman-jadi-pembawa-merah-putih-saat-defile

Perenang nasional kelahiran Bali,  I Gede Siman Sudartawa menjadi calon kuat pembawa bendera ‘Merah Putih’ dalam kontingen Indonesia pada upacara pembukaan SEA Games 2017.  

JAKARTA, NusaBali
Hal itu terindikasi kuat dari pernyataan pelatih renang Albert C. Sutanto. Menurut Albert, Chef de Mission (CdM) Aziz Syamsuddin, melalui staffnya sudah menawarkan Siman posisi pembawa bendera Merah Putih pada defile pembukaan SEA Games, 19 Agustus.

"Informasi terakhir Siman yang jadi pembawa bendera. Waktu itu kami ditanya langsung CdM apakah Siman siap? Kami juga tanya anaknya dan tidak masalah. Siapa tahu dengan begitu bisa menjadi motivasi dan pengalaman berharga bagi atlet.," kata Albert. 

Siman tercatat beberapa kali ditunjuk menjadi pembawa bendera Indonesia, dari mulai Olimpiade London 2012, Asian Games 2014 Incheon, dan Universiade.

Saat dimintai konfirmasi secara terpisah, CdM Aziz Syamsuddin masih belum mau membocorkan siapa yang dipilih menjadi pembawa bendera dalam defile. Ia menyatakan masih harus berkoordinaasi dengan Menteri Pemuda dan Olahraga dan Komite Olimpiade Indonesia. "Belum. Saya masih harus koordinaasi dengan Menpora dan KOI," kata Aziz.

SEA Games 2017 akan berlangsung 19-30 Agustus 2017. Total ada 405 nomor dari 39 cabang olahraga yang dipertandingkan di multievent tersebut. Indonesia akan mengirimkan sekitar 857 orang, yang terdiri dari 534 atlet, 166 ofisial, 55 tim CdM, dan 102 atlet serta ofisial yang ditanggung oleh PB/PP Cabor. Di sana mereka membidik 55 medali emas. *ant

Komentar