nusabali

Puluhan Peserta Ikuti Lomba Dansa IIPG

  • www.nusabali.com-puluhan-peserta-ikuti-lomba-dansa-iipg

Sebanyak 85 peserta ambil bagian dalam lomba dancer sport menyambut Hari Kartini yang digelar Ikatan Istri Partai Golkar (IIPG) Kota Denpasar bekerjasama dengan Pengprov Ikatan Olahraga Dancersport Indonesia (IODI) Bali.

DENPASAR, NusaBali

Lomba dansa yang dominan diikuti perempuan itu dibuka Ketua Ikatan Istri Partai Golkar Provinsi Bali yang juga istri Wakil Gubernur Bali, Ida Ayu Ketut Sri Sumiatini, di Aula DPD Partai Golkar Provinsi Bali, Sabtu (22/4).

Kejuaraan mengambil tema 'Dengan semangat perjuangan R.A Kartini IIPG Denpasar memperkokoh peran dan kesetaraan perempuan dalam politik.

Dalam sambutannya Ida Ayu Ketut Sri Sumiatini menekankan, perjuangan hak asasi perempuan yang digelorakan RA Kartini. Terutama menuntut hak perempuan bisa sejajar dengan pria.

"Dengan ada perjuangan RA Kartini bahwa kita memiliki kedudukan yang sama. Di hadapan pemerintah, di masyarakat dan yang lainnya. DPR juga ada wanitanya, termasuk Bupati dan Presiden juga ada," tandas Ida Ayu Ketut Sri Sumiatini.

Dengkan demikian, kata Sri Sumiatini, berkiprah sebagai wanita bisa dilakukan dengan emansipasi wanita. Mulai dari lingkungan keluarga, mendidik anak bisa berhasil. Guna menjadi RA Kartini sejati. seorang ibu bisa mengantarkan anaknya bisa berhasil atau bisa merawat suaminya dengan baik.

Sementara itu Ketua Umum Pengprov IODI Bali sekaligus Sekjen IODI Pusat, Ni Made Suparmi mengatakan, ini sangat bagus untuk kemajuan prestasi olahraga dengan banyak event untuk lebih percaya diri dalam setiap lomba.

"Ruang aktivitas itu bagus. Kan semakin banyak event yang diikuti tentu mentalnya akan semakin bagus. Dan, akan tidak canggung saat tampil didepan umur di setiap kejuaraan," tutur Suparmi.

Sebab, mereka sudah terbiasa mengikuti lomba. Jadi, tingkat percaya diri mereka saat tampil pasti akan semakin tumbuh. Dengan demikian performance terbaiknya akan terlihat saat berada tampil di panggung.

Selain lomba, panitia memberikan kesempatan permainan hiburan. Anak bersama dengan orangtuanya diminta menari bersama mengikuti irama lagu dance sambil menjempit bola. Tak hayal itu mengundang gelak tawa hadirin.

Termasuk berdansa sambil membawa kelereng dengan sendok, dan dicari yang tercepat diberikan hadiah berupa aneka hiburan menarik.

Ada 16 katagori dansa yang dipertandingkan. Yakni, FFA Cha-Cha, FFA Rumba, FFA Shamba, FFA Jive, Sinkronise Cha-Cha, Sinkronise Jive, Lady-Lady Cha-Cha, Lady-Lady Jive, Solo Cha-Cha, Solo Rumba, Solo Shamba, Solo Jive, Linedance Silabus Cha-Cha, Silabus Rumba, Silabus Jive dan Linedance Silabus grup. *dek

Komentar